Gelar Town Hall, IDSurvey Satukan Langkah Kejar Top 20 Global TIC Company

16 hours ago 3

loading...

IDSurvey sebagai Holding BUMN Jasa Survei pada awal tahun gelar Town Hall bersama seluruh entitas, untuk menyatukan visi di 2025. Foto/Dok

JAKARTA - IDSurvey sebagai Holding BUMN Jasa Survei pada awal tahun gelar Town Hall bersama seluruh entitas, PT BKI (Persero) sebagai Lead Holding, PT SUCOFINDO dan PT Surveyor Indonesia dengan tema ‘Bersama Satukan Langkah 2025’. Pada townhall ini dibahas pencapaian yang sudah dilakukan pada tahun 2024 dan menyatukan visi di 2025.

Agenda tersebut dihadiri oleh seluruh Insan IDSurvey dari seluruh Indonesia dan Singapura melalui streaming dan dilaksanakan di main venue Ballroom Ali Sadikin Graha BKI Jakarta pada Senin (6/1/2025).

Baca Juga

IDSurvey Tingkatkan Layanan TIC di Wilayah Timur Indonesia

Tahun 2025 merupakan tahun fondasi bagi pertumbuhan IDSurvey, dimana cita-cita bersama yaitu menjadi top 20 Global ( Testing Inspection Certification) Company di 2029. IDSurvey menargetkan untuk dapat menaikkan laba hingga 2 kali lipat dalam kurun waktu 5 tahun.

Target yang ditetapkan ini dapat dicapai dengan transformasi IDSurvey, dimana terdapat 45 inisiatif transformasi yang wajib dilaksanakan oleh seluruh entitas. Pada tahun ini, IDSurvey juga menekankan kembali One Family, One Purpose “We exist for the Safety of your family and mine”, hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Utama IDSurvey/PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero), Arisudono Soerono.

“Selamat Hari Raya Natal bagi yang merayakan dan Selamat Tahun Baru 2025, kita sudah memasuki tahun baru, tahun 2025, tahun yang akan menjadi fondasi bagi pertumbuhan IDSurvey yang kita cintai ini. Tahun ini adalah tahun pertama dari perjalanan kita menggapai cita-cita kita bersama, menjadi top 20 Global TIC company di 2029," ucap Arisudono Soerono.

"Target laba kita naik 2 kali lipat dalam 5 tahun ini, tapi target ini sebenarnya bisa dilakukan, karena sudah terbukti pada tahun 2021, laba konsolidasi kita dalam waktu 3 tahun naik 2 kali lipat, pertumbuhan pendapatan IDSurvey 1,33 kali lipat dan pertumbuhan EBITDA 1,6, sehingga perkembangan ini sangat membanggakan, sekali lagi kami ucapkan terima kasih,” sambungnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa mencapai cita-cita bersama menjadi Top 20 Global TIC diperlukan transformasi di seluruh IDSurvey dimulai pada tahun 2025.

“Kalau dulu kita ke customer sendiri-sendiri dan nggak terkoordinir, sekarang kita mau ada sinerginya. Kalau dulu kita cuma mikir pasar yang kita punya sekarang mineral, batu bara, klas, ke depan kita mau ekspansi ke pasar-pasar yang selama ini kita jarang lirik karena kita sibuk sama pasar yang sekarang aja," bebernya.

Diungkapkan juga olehnya bahwa ada 45 inisiatif yang akan dikerjakan dalam 5 tahun, dan 27 di antaranya akan dimulai di tahun 2025. Dari 27 inisiatif itu, inisiatif adalah kelanjutan dari program yang selama ini sudah dilakukan.

Read Entire Article
Aceh Book| Timur Page | | |