Indonesia Gaet Investor Qatar Bangun 1 Juta Rumah

20 hours ago 2

Rabu, 08 Januari 2025 - 19:27 WIB

loading...

Indonesia Gaet Investor...

Presiden Prabowo Subianto menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Pemerintah Indonesia dengan investor Qatar terkait pengembangan proyek hunian 1 juta unit, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (8/1/2024). FOTO/Raka Dwi Novianto

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Pemerintah Indonesia dengan investor Qatar terkait pengembangan proyek hunian 1 juta unit , di Istana Merdeka, Jakarta. Penandatanganan MOU dilakukan oleh Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait dan investor Qatar Sheikh Abdul Aziz Al Thani.

"Seusai arahan presiden bahwa Ini kerja sama antar pemerintah. Kemudian tugas kami kita jadi tim yang solid kita menyiapkan lahan yang dimiliki negara," ujar Maruarar saat jumpa pers di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (8/1/2025).

Baca Juga

KemenPUPR Ungkap Sederet Tantangan Bangun 3 Juta Rumah, Lahan Terbatas

Maruarar menyebut menteri kabinet lainnya juga turut serta bekerja sama untuk merealisasikan pembangunan hunian tersebut. "Pak Erick akan siapkan dari PTP, kereta api, Perumnas. Kemudian dari Kemensetneg ada di Kemayoran dan sekitar Senayan. Kemudian dari kemenkeu dari DJKN ada di Kalibata," jelasnya.

Maruarar berkomitmen akan mendorong investor untuk bergerak cepat agar memahami aturan di Indonesia. Pihaknya juga bakal melakukan survei ke lapangan langsung.

"Karena arahan dari Presiden Prabowo kita bekerja cepat aturannya seperti ini. Kemudian lapangannya langsung di cek, ini terjadi berkat kepercayaan publik kepada bapak presiden yang tinggi," katanya.

Baca Juga

Dasco Ungkap Prabowo Bakal Evaluasi PSN yang Tidak Berguna

Dia meyakini bahwa Qatar bukan satu-satunya yang menjadi investor, melainkan ada pihak lainnya. Menurutnya Presiden Prabowo mendapatkan banyak dukungan.

"Dan ini bukan hanya satu-satunya investor yang akan datang di bidang perumahan. Presiden mendapatkan banyak dukungan," ungkapnya.

Turut hadir dalam acara tersebut bersama tersebut yakni Ketua Satgas Perumahan Hashim Djojohadikusumo, Menteri Investasi Rosan Roeslani dan investor Qatar Sheikh Abdul Aziz Al Thani.

(nng)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Catat Kinerja Positif,...

21 menit yang lalu

Dasco Ungkap Prabowo...

1 jam yang lalu

10 Perusahaan Tambang...

1 jam yang lalu

Nilai Tukar Rupiah Versus...

2 jam yang lalu

Rumah di Atas Rp30 Miliar...

3 jam yang lalu

Bank Sentral China Menumpuk...

3 jam yang lalu

Read Entire Article
Aceh Book| Timur Page | | |